Daur Al-Indhibath Al-Lughawiy ‘Alaa Nidzami Al-Hayah Li Thalibaati Tarbiyatil Mu’allimien Al-Islamiyah
DOI:
https://doi.org/10.62730/qismularab.v2i02.44Abstract
Keberadaan disiplin berbahasa arab merupakan hal yang penting dalam kehidupan dan segala sesuatu akan terus berkaitan dengan bahasa. Dalam hal ini tidak ada seorangpun yang mampu hidup tanpa bahasa, sehingga disiplin berbahasa menjadi hal yang sangat penting dalam membentuk Pendidik yang sukses serta sempurna dalam pengaplikasiannya. Pada masa modern saat ini, terdapat banyak sekali pondok pesantren atau lembaga yang memberikan perhatian lebih pada perkembangan dua bahasa Internasional yaitu bahasa Arab dan bahasa Inggris dengan pembelajaran yang konsisten dan peraturan yang kuat untuk membentuk lingkungan yang berbahasa, salah satunya Pondok Modern Darussalam Gontor yang kemudian diadposi dan juga diterapkan oleh salah satu Pondok Pesantren yang berdomisili di Pulau Garam Madura yaitu Tarbiyatul Mu’allimien Al-Islamiyah PP. Al-Amien Prenduan Sumenep Madura. Sehubungan dengan hal ini, maka TMI memiliki model pendidikan yang tercakup dalam sepuluh macam atau ketegori yang dilaksanakan selama 24 jam dalam kurikulum terpadu, di dalamnya terdapat Kurikulum Dasar, Intra Kurikuler, Ekstra Kurikuler, dan CO Kurikuler yang mana dalam hal ini mencakup berbagai macam kegiatan keterampilan berbahasa seperti latihan berbahasa, drama mingguan, penambahan kosa kata dan kegiatan berbahasa lainnya. Peneliti mengkhususkan objek penelitiannya kepada Santriwati Kelas V TMI Putri PP. Pesantren Al-Amien Prenduan dengan fokus pembahasan terkait disipilin berbahasa itu sendiri (bahasa Arab) dan perannya terhadap disiplin kehidupan sehari-hari Santriwati Kelas V TMI Putri PP. Pesantren Al-Amien Prenduan dengan metode penelitian kualitatif deskriftif dengan cara mengumpulkan data-data melalui observasi langsung, wawancara kepada narasumber terkait yaitu Santriwati Kelas V TMI Putri PP. Pesantren Al-Amien Prenduan, wali kelas, pembimbing asrama, ketua pusat pengembangan bahasa, dan dokumentasi yang berhubungan dengan disiplin berbahasa arab seperti buku Hidup Berdisiplin karya KH. Muhammad Idris Jauhari, TENGKO, daftar atau data pelanggaran di Mahkamah ‘Ulya, Marhalah Aliyah, pelanggaran di bagian penanggungjawab bahasa dan prestasi yang telah dicapai oleh Santriwati Kelas V TMI Putri PP. Pesantren Al-Amien Prenduan. Adapun hasil dari penelitian ini, disiplin berbahasa sangat berperan penting dalam disiplin kehidupan Santriwati Kelas V TMI Putri dengan penerapan dari berbagai macam kegiatan kebahasaan seperti penambahan kosa kata, pembelajaran resmi di dalam kelas, pembelajaran tidak resmi di luar kelas seperti datang tepat waktu ke Mushalla sehingga mereka terbiasa dengan kebiasaan yang baik dan menjadi pamong yang baik pula bagi yang lainnya, kemudian juga mereka terlatih untuk senantiasa sadar diri dan memiliki manejemen yang kuat untuk terus mengembangkan kedisiplinan dalam kehidupan. Selain itu juga mereka terbiasa mengakui kesalahan yang telah dilakukan dan terlatih untuk mengembangkan potensi kebahasaannya seperti meraih prestasi, selalu berkomunikasi dengan berbahasa arab serta yang tak kalah penting adalah senantiasa menerapkan disiplin berbahasa
References
Bogdan, R., & Taylor, J. S. (2001). Metodologi Penelitian Kualitatif. Remaja Rosda Karya.
Fatoni, A. (2006). Metodologi Penelitian dan Tehnik Penyusunan Skripsi. PT. Rinekha Cipta.
Ghony, M. D., & Almansur, F. (2012). Metodologi Penelitian Kualitatif. Ar-Ruzz Media.
Hadziq Jauhary. (n.d.). Hidup Sukses dengan Disiplin. Mutiara Kasara.
Haniya, S.Pd.I. (2016). Pengelolaan Lingkungan Bahasa Arab Dalam Upaya Meningkatkan Keterampilan Berbahasa Arab Santriwati Pondok Pesantren Tarbiyatul Mu’allimien Al-Islamiyah (TMI) Putri Al-Amien Prenduan Sumenep Madura [TESIS S2]. UIN SUNAN KALIJAGA.
Idris Jauhari, KH. M. (2014). TMI (Tarbiyatul Mu’allimien Al-Islamiyah). Mutiara Press.
J. Moleong, Prof. DR. L. J. (2016). Metode Penelitian Kualitatif (Cetakan ke 35). PT. Remaja Rosdakarya.
Jauhari, KH. M. I. (n.d.). Disiplin dan Hidup Berdisiplin. Mutiara Press.
KH. Muhammad Idris Jauhari. (2021). TMI Tarbiyatul Mu’allimien Al-Islamiyah, Apa, Siapa, Mana, Kapan, Bagaimana, dan Mengapa? (ketujuh). Mutiara Press.
M.A, Dr. S. N. (2020). Pembentukan Lingkungan Bahasa Arab di PerguruanTinggi Keagamaan Islam. Perdana Publishing.
Manshur, A. (2019). Strategi Pengembangan Kedisiplinan Siswa. 4 nomor I.
Moleong J. Lexy. (2008). Penelitian Kualitatif. PT Remaja Rosda Karya.
Mubaligh, A. (2010). Relasi Bahasa dan Ideologi. 5, Nomor 2, Desember 2010 – ISSN 1693-4725.
Muhammad Lukman Syafii, Alip Sugianto, & Nanang Cendriono. (2019). Pendampingan Pelaksanaan Disiplin Bahasa dengan Pendekatan Logic Consequence Di Pondok Modern. 3 No 1 Tahun 2019.
Muhammad Thohir, dkk. (Ed.),. (2021). Metode Pembelajaran Bahasa Arab Sebagai Bahasa Asing. kanzum books.
Mun’im, M. A. (2021). Metodologi Penelitian Untuk Pemula (cetakan ke 2). PUSDILAM (Pusat Studi Islam).
Nata, A. (2010). Ilmu Pendidikan Islam Dengan Pendekatan Multidisipliner: Normatif Parenialis, Sejarah, Filsafat, Psikologi, Sosiologi, Manajemen, Teknologi, Inforasi, Kebudayaan, Politik, Hukum,. PT. Raja Grafindo Persada.
Ningrum, M. T. D. P. (2018). Hubungan Antara Disiplin Belajar dan Tuntutan Orang Tua dengan Tingkat Stres Akademik Siswa Kelas XI SMAN 1 Karanganyar.
Nurwahyudin, & Supriyanto. (n.d.). Strategi Penanaman Karakter Disiplin Santri. 7, No. 1, Juli 2021.
Saldana Jonny Michel, Mattahew B, M., & Huberman. (2014). Qualitative Data Analysis. SAGE.
Wahyuni, M., Rosma Elly, Desi. (2016). Hubungan Kedisiplinan Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas V DI SD NEGERI 10 Banda Aceh. 1 Nomor 1.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Maghfirotul Hasanah, Bidari Bidari

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.